![]() |
Foto: pexel.com |
Hello, Kawan Vera!
Seorang bayi yang baru lahir ternyata membutuhkan
mainan untuk merangsang tumbuh kembangnya. Sebagai orangtua pastinya ingin
memberikan mainan yang bervariatif , tahan lama, dan bermanfaat. Memberikan
mainan pada anak bisa menjadi cara untuk
mengembangkan panca indera si kecil sejak dini. Lewat permainan, anak
akan dirangsang untuk mempelajari banyak hal baru dalam fase pertama di
hidupnya.
Orangtua juga harus kreatif memilih mainan yang tepat
untuk anak. berikan mainan pada anak yang bisa mengenalkan bentuk, warna,
tulisan, atau benda-benda yang ada disekitarnya. Berikut rangkuman beberapa mainan yang dapat diberikan kepada balita.
1. Stacking
![]() |
Foto:pexel.com |
Stacking adalah mainan yang
mengenalkan warna, bentuk, cara menyusun sesuai pada tempatnya, mengenal tinggi
rendah dan beberapa manfaat lainnya. Bunda bisa memilih permainan dengan metode
stacking ini pada si kecil karena sangat edukatif dan bermanfaat.
2. Puzzle
![]() |
Foto:pexels.com |
Puzzle dapat dikenalkan pada usia
anak sembilan bulan sampai satu tahun ke atas. Bayi pastinya belum bisa merangkai
mainan tersebut, tetapi bentuk dari puzzle ini dapat melatih visualnya. anak
yang berusia satu tahun sudah bisa mulai dilatih untuk merangkai puzzle sederhana.
Dampingi anak selama bermain dan carilah bentuk yang mudah dikenal olah anak.
Misalnya: buah, hewan, makanan, baju dan lain sebagainya.
3. Musical
Walker
![]() |
Foto: facebook.com |
Anak usia satu tahun biasanya sudah
mulai belajar berjalan. Musical walker adalah mainan yang tepat untuk diberikan pada anak diusia ini. Ada banyak bentuk yang dijual seperti bentuk
hewan atau mobil. Warna yang cerah dan musik yang menarik perhatian akan
merangsang anak untuk belajar merembet untuk kemudian belajar berjalan.
4. Permainan
Profesi
![]() |
Foto: pexels.com |
Balita bisa mulai diajarkan untuk
mengenal profesi seseorang lewat permainan. Mainan ini bisa merangsang ide
kreatif yang bisa mengasah bakat dan cita-cita anak. Banyak sekali jenis mainan
yang mengenalkan profesi. Yang paling popular dan disukai oleh anak yaitu
dokter, polisi, pemadam kebakaran, dan masih banyak lagi.
5. Permainan yang Menghasilkan Bunyi
![]() |
Foto: pexels.com |
Balita biasanya tertarik pada
benda-benda yang menghasilkan suara. Bunda bisa memperkenalkan macam-macam bunyi
lewat mainan. Kenalkan alat music seperti drum,gitar, atau piano. Si kecil akan senang dan tertarik untuk memainkannya atau meniru suara yang dikeluarkan
mainan tersebut.
Itulah beberapa mainan yang bisa
diberikan pada balita. Mereka memang belum bisa memainkannya, tetapi jika
orangtua membantunya dan bermain bersama pasti akan sangat menyenangkan.
#Postingan ini diikut sertakan pada challenge ODOP Estrilook Januari 2019 #Day-2
Tidak ada komentar:
Posting Komentar